Pangkalpinang, Babelsatu.com– Pemerintah Kota Pangkalpinang menargetkan program pemberian vaksin virus corona (Covid-19) dosis pertama, kedua, dan dosis lanjutan atau booster di Pangkalpinang akan rampung pada akhir Februari ini.
Wali Kota Pangkalpinang, Maulan Aklil berharap vaksinasi tersebut dapat terkejar sesuai arahan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan Kapolda Bangka Belitung.
“Vaksinasi untuk anak-anak dan lansia ini kita kejar, untuk vaksin booster kita sudah siapkan, tinggal yang belum vaksin, ayo vaksin dan yang belum booster, ayo vaksin booster,” kata Bang Molen, sapaan akrab Maulan Aklil, Jumat (11/2/2022).
Ia menyebut pelaksanaan vaksinasi hari ini sekitar 56 untuk kejar target sebelum menghadapi bulan suci Ramadhan, dia berharap CNC dan menargetkan selesai agar umat Muslim dapat beribadah.
“Mendekati bulan Ramadhan nanti saya pengennya PPKM level 1. Jadi kita bisa beribadah bagi umat Muslim, kita tracking dan vaksin kita berharap tidak ada yang seperti dulu lagi. Tapi, masyarakat support kita dong, biar untuk kita semuanya. (red)