Babelsatu.com, Pangkalpinang – Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Pemprov Babel) melalui Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak Kependudukan Pencatatan Sipil dan Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana (DP3ACSKB) akan mengakomodir seluruh pelayanan pembuatan akta kelahiran yang di kantor Dinas Kependudukan dan Catatan (Dukcapil) berbasis online.
Hanya dengan menggunakan aplikasi pesan singkat WhatsApp, diyakini pembuatan akta kelahiran langsung selesai. Demikian hal itu disampaikan Kepala DP3ACSKB Babel Susanti pada bimtek penerbitan akta kelahiran secara online yang mengundang perwakilan Disdukcapil kabupaten/kota se-Babel di Sun Hotel Pangkalpinang, Selasa (13/8/2019).
Susanti menjelaskan, penerbitan akta kelahiran secara online ini sudah diatur melalui Permendagri Nomor 118 Tahun 2017 mengenai blanko KK, register, hingga kutipan catatan sipil dan menghadirkan akta kelahiran secara online. “Kebijakan ini sebenarnya sudah diterapkan sejak 2018,” ujarnya.
Babel sendiri, menurut Susanti, sudah memiliki kesiapan sistem untuk menerapkan kepengurusan administrasi kependudukan ini secara online. “Sebenarnya semuanya bisa dilayani secara online, tapi kami mulai dari akta ini dulu. Sebab aktar ini sering jadi yang paling dasar untuk membuat dokumen kependudukan,” ungkapnya.
Ia juga menyebutkan, bahwa pelayanan ini gratis tanpa ada pungutan biaya. Warga cukup memberitahukan permintaan pembuatan akta ke Disdukcapil melalui nomor WhatsApp yang akan disebar nantinya untuk dilayani petugas meliputi persyaratan yang diperlukan. Beberapa persyaratan pembuatan akta kelahiran adalah surat nikah orangtua, Kartu Keluarga (KK), KTP orangtua, surat keterangan lahir dari bidan.
“Setelah dipastikan datanya betul, petugas akan mengolah persyaratan tersebut dan menghasilkan barcode yang bisa digunakan warga untuk dicetak. Barcode itu akan dikirim via WA juga ke masyarakat. Termasuk tanda tangan itu di barcode, ini sama berlakunya dengan tanda tangan stempel basah. Bisa dicetak di rumah dan pemberlakuannya sama, untuk melamar sekolah, kerja dan sebagainya,” imbuhnya. [fix]