BANGKA SELATAN, Babelsatu.com – Rusi Sartono,S.IP Kader dari partai Gerindra Kabupaten Bangka Selatan, berasal dari Desa Air Gegas, Kecamatan Air Gegas, yang terpilih dan dilantik sebagai anggota DPRD Bangka Selatan periode 2024-2029 usai pengambilan sumpah dan janji pada Selasa (17/09/2024) kemarin disela kegiatannya masih menyempatkan diri hadir di Desa Rias, setelah sebelumnya mengikuti rapat di ruang BANMUS DPRD Bangka Selatan membahas tata tertib DPRD yang akan di berlakukan ke depannya.
Kehadiran Rusi di Desa Rias untuk memberi dukungan kepada Tim sepakbola Desa Air Gegas FC yang bertanding melawan Tim sepakbola Desa Rias Pori Rias, pada Rabu (18/9/2024) sore.
Seperti yang diketahui Rusi Sartono memang aktif dalam dunia olahraga khususnya sepakbola, dirinya pun sebagai pengurus dalam Tim sepakbola Desa Air Gegas. Dari hasil pertandingan pada Rabu (18/9/) kemarin Tim sepakbola Desa Air Gegas FC berhasil mengalahkan Tim sepakbola Desa Rias Pori Rias dengan skor 4-0.
“Alhamdulillah, berkat dukungan dari masyarakat, saya bisa menjadi Anggota DPRD Kabupaten Bangka Selatan, insyaallah saya akan terus berjuang untuk mengedepankan Aspirasi masyarakat, ” Kata Rusi saat di jumpai di Ruang Rapat Paripurna DPRD kabupaten Bangka Selatan usai pengambilan sumpah dan janji, pada Selasa (17/09/2024).
Menurutnya, tanpa dukungan dari masyarakat Rusi Sartono tidak bisa menjadi Anggota DPRD Kabupaten Bangka Selatan, maka dari itu sebagai wakil rakyat, ia akan terus menerima masukan dari masyarakat.
“Saya sadar sebagai wakil rakyat, saya tak terlepas dari masyarakat, tanpa mereka saya bukan apa-apa, kita akan berjuang bersama-sama, ucapan terima kasih tak terhingga kepada keluarga, relawan, Tim dan masyarakat yang memilih saya,” ujarnya
Ia juga mengatakan bahwa titik focus dalam membangun wilayah dapil dua sangatlah penting karena menurut Rusi Sartono, daerah pilihan dua ada yang harus dibenahi dan diperbaiki.
“Hal yang perlu di perbaiki di dapil dua adalah bagian Inprastruktur dan kesehatan, hal yang telah baik wajib Kita pertahankan,” tuturnya.
Menyinggung terkait dunia olahraga khususnya olahraga di Bangka Selatan dirinya pun berharap dan tetap optimis sinergitas bersama pemerintah daerah kabupaten Bangka Selatan lebih optimal akan mampu membawa olahraga di Bangka Selatan ke tingkat Nasional.
“Untuk di dunia olahraga kita tetap Bersinergi dengan Pemkab Bangka Selatan sehingga bisa membantu dunia olahraga di Bangka Selatan, mudah-mudahan dunia olahraga di Basel bisa lebih berkembang dan maju serta bisa berkiprah di level yang lebih tinggi,” Pungkasnya. (nov)