BANGKA, Babelsatu.com – PT Timah berkolaborasi dengan banyak pihak terus mendukung pengembangan wisata bawah laut dengan menengelamkan coral garden di beberapa titik. seperti di perairan Bedukang dan di kawasan Pulau Putri, Kabupaten Bangka.
Menurut Dosen Ilmu Kelautan dan Perikanan Universitas Bangka Belitung, Indra Ambalika, PT Timah Tbk sudah sejak tahun 2018 lalu berkolaborasi dengan Universitas Bangka Belitung (UBB) dalam program reklamasi laut seperti kegiatan transplantasi karang, penenggelaman fish shelter hingga coral garden.
Tak hanya itu, lanjut Indra, PT Timah juga semakin berkolaborasi dengan pihak saat menengelamkan Coral Garden di Perairan Bedukang, Dusun Air Antu, Desa Deniang, Kecamatan Riau Silip, Kabupaten Bangka, Kamis (10/11/2022).
“Ini merupakan program ketiga yang dilakukan oleh PT Timah Tbk, dan semakin baik, karena kami lihat semakin banyak pihak yang terlibat, seperti Mahasiswa, Dinas DKP, Pemerintah Desa, masyarakat dan nelayan sehingga semakin kolaboratif,” ucapnya.
Indra menjelaskan, upaya TINS dalam melakukan penenggelaman rumpon dan membuat coral garden bisa mendorong untuk pengembangan sektor lainnya.
Program coral garden ini kata Indra akan memberikan manfaat yang besar, tidak hanya untuk PT Timah Tbk tapi untuk perguruan tinggi dan masyarakat luas.
Dengan adanya coral garden ini dapat mendukung sektor lainnya seperti kelautan dan pariwisata. Selain itu sektor yang terbangun pun tidak hanya dari sektor pertambangan, namun berbagai sektor seperti perikanan, pariwisata yang dapat dikembangkan. Artinya sektor pertambangan ini bisa menjadi pembangkit, atau triger untuk mengembangkan sektor – sektor yang lain.
“Alhamdullilah, kami dari UBB dilibatkan dalam program ini mulai dari perencanaan, pembuatan, penngelaman hingga ketahap monitoringnya juga,” ungkap Indra (pt.timah/naf) .