BANGKA SELATAN, Babelsatu.com – Menyambut Peringatan dan Perayaan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan ke 79 Republik Indonesia, Pemerintah Daerah Kabupaten Bangka Selatan bersama Komando Distrik Militer 0432 Bangka Selatan dan Satuan Lalu Lintas Polisi Resort Bangka Selatan membagikan bendera merah putih gratis.
Bendera gratis dibagikan kepada masyarakat pengguna jalan yang melintas di Jalan Jenderal Sudirman, Toboali, Bangka Selatan, tepatnya di lampu rambut lalu lintas Simpang Tugu Nanas, Kota Toboali, pada Selasa (6/8/2024).
Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan dalam hal kegiatan ini melalui Kesbangpol (Kesatuan Bangsa dan Politik) telah membagikan setidaknya 2000 bendera merah putih secara gratis kepada masyarakat Bangka Selatan.
Hal tersebut di ungkapkan oleh Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Bangka Selatan Evi Sastra saat di temui pada kegiatan tersebut. “Jadi hari ini kita membagikan sebanyak 1000 lembar bendera yang kita bagikan kepada seluruh elemen masyarakat yang bertempat di simpang Nanas,” ungkap Evi.
“Kemarin pada kegiatan AIK BAKUNG sudah kita laksanakan pembagian bendera sebanyak 1000 lembar di Desa Sadai. Jadi ditambah dengan pembagian hari ini total sudah 2000 bendera yang telah kita bagikan. Jadi mungkin akan kita lanjutkan pembagian bendera gratis ini namun kita akan melibatkan anak-anak paskibraka,” imbuhnya.
Untuk memeriahkan Peringatan HUT Kemerdekaan ke 79 Republik Indonesia Evi Sastra meminta dan menghimbau kepada seluruh masyarakat Bangka Selatan untuk memasang Bendera Merah Putih di tiap rumah masing-masing.
“Kita himbau kepada masyarakat semua lapisan masyarakat dari tanggal 1 kemarin sampai dengan 31 Agustus tahun 2024 ini agar memasang bendera dan umbul-umbul.(nov)