Jambore Cabang III Bangka Selatan Diharapkan Mampu Melahirkan Generasi Tangguh

*Anshori Sebut Pramuka Harus Bertranformasi*

 

Bacaan Lainnya

BANGKA SELATAN, Babelsatu.com – Meriahnya malam penutupan kegiatan Perkemahan Wirakarya dan Jambore Cabang III Bangka Selatan Tahun 2024, dia bumi perkemahan Air Tawas, Desa Air Bara, Kecamatan Air Gegas, Kabupaten Bangka Selatan, membuat Haris Setiawan selaku Sekretaris Majelis Pembimbing Cabang (MABICAB) Gerakan Pramuka Bangka Selatan merasa bangga, Senin (22/7/2024) malam.

Haris Setiawan, yang juga menjabat sebagai Pj. Sekretaris Daerah (Sekda) Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan, berharap kegiatan serupa mampu memberikan semangat dan motivasi bagi generasi muda khususnya anggota Pramuka Bangka Selatan sehingga lahir generasi yang berkarakter dan unggul.

“Dengan diselenggarakan kegiatan Jambore Kwarcab Gerakan Pramuka Bangka Selatan ini tentunya pemerintah daerah mendukung, mensupport, agar generasi kedepannya memiliki apa yang didapatkan dalam kegiatan Pramuka itu sendiri sehingga melahirkan generasi yang tangguh, unggul, berkarakter dan disiplin,” ungkap Pj. Sekda Haris.

Sementara, Kepala Dinas KUKMINDAG Kabupaten Bangka Selatan, Anshori, SAP., MAP yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua Bidang Pembina Anggota Muda (Waka Bina Muda) Kwarcab Gerakan Pramuka Bangka Selatan mengatakan dengan adanya kegiatan tersebut dimana dalam kegiatan itu pula diikutsertakannya bazar UMKM untuk ikut serta sehingga membawa angin segar bagi pelaku UMKM lokal.

“Disini ada dan kita buka stan untuk UMKM lokal pada kegiatan Perkemahan Wirakarya dan Jambore Cabang III Bangka Selatan sebagai bentuk dari Pramuka di era sekarang ini harus bertransformasi, dari situ anak-anak, anggota yang ikut dalam kegiatan ini dapat mengenal dan mengetahui cara berniaga,” ucap Anshori. (nov)

Pos terkait