TOBOALI, Babelsatu.com – Dalam rangka memperingati dan memeriahkan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke 78 tahun 2023, seperti biasa kota Toboali Kabupaten Bangka Selatan tetap melaksanakan kegiatan tahunan acara pawai dan karnaval kemerdekaan.
Bagi masyarakat yang ingin menyaksikan keseruan kegiatan tersebut atau ingin turut berpartisipasi dalam mengikuti kegiatan ini diharapkan dapat mendatangi langsung Kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Bangka Selatan guna mendapatkan informasi seputara kegiatan pawai dan karnaval ini.
Data yang di dapat, pawai barisan indah dan karnaval di Toboali akan dilaksanakan pada tanggal 26 Agustus hingga 28 Agustus 2023.
Sementara untuk pendaftaran peserta karnaval dan pawai barisan indah dimulai pada tanggal 21 Agustus sampai dengan 25 Agustus 2023.
Untuk peserta pawai karnaval wajib mengikuti persyaratan yang telah ditetapkan panitia pelaksana, yakni kelompok jalan kaki, pakaian adat, seni beladiri, dan kesenian daerah paling sedikit beranggotakan 10 orang.
Pawai karnaval juga harus memiliki tema dengan bahasa yang sopan dan tidak mencela, penampilan peserta harus bersifat mendidik, menarik, simpatik dan beretika serta tidak boleh diiringi kendaraan roda dua maupun roda empat.
Sedangkan untuk sepeda hias, motor hias dan mobil hias, penampilan peserta harus mencerminkan nilai-nilai persatuan dan kesatuan, dilarang menampilkan lambang, poster, baliho yang bertentangan dengan Pancasila.
Jumlah anggota paling sedikit 5 orang khusus untuk kendaraan roda dua jenis sepeda atau pun motor.
Peserta pawai karnaval roda dua jenis kendaraan bermotor wajib mengenakan helm ber Standar Nasional Indonesia (SNI) dan menjaga agar tidak menimbulkan bunyi knalpot yang tidak pantas akibat modifikasi.
Berikut Jadwal Pelaksanaan Pawai Barisan Indah dan karnaval
– Sabtu 26 Agustus 2023
Pawai Barisan Indah peserta PAUD dimulai pada pukul 07.30 WIB. S
Start dari Lapangan Merdeka dan Finis di Balai Wisata Simpang 5.
Pawai Barisan Indah sekolah dasar (SD) mulai pukul: 10.00 WIB
Start dan Finis di Lapangan Merdeka
berikut ini rutenya – Jl. Teuku Umar – Jalan A Yani – Jl. Jend Sudirman – Jl Selamet – Jl Dr Wahidin – Jl Sutan Syahrir.
– Minggu, 27 Agustus 2023
Pawai Barisan Indah peserta SMP, SMA, Perangkat Daerah, Organisasi Masyarakat / Parpol, mulai pukul 08.00 WIB
Start dan finis di Lapangan Merdeka.
– Senin, 28 Agustus 2023
Pawai Karnaval mulai pukul 08.00 WIB
Start dan Finis di Lapangan Merdeka
Berikut ini rutenya
-Start
Lapangan Merdeka
Jl Merdeka
Jl Diponegoro
Jl Teuku Umar
Jl A Yani
Jl Jend Sudirman
Jl Yos Sudarso
Jl Sriwijaya
Jl Mayor Syafri Rahman
Jl KH Agus Salim
Jl Mayor Munzir
Jl Teladan Baru
Jl Jend Sudirman
Jl Dr Wahidin
Jl Sultan Syahrir
-Finis
Sumber : Pemkab Bangka Selatan
(nov)