TOBOALI, Babelsatu.com – Momen lucu dan kedekatan serta keakraban dari Bupati Bangka Selatan dengan masyarakat nampak terlihat dari video yang diunggah di akun Instagram @rizaherdavid, hari Sabtu, pada tanggal 15 April 2023 dari video unggahan reels Instagram itu Bupati Bangka Selatan,H. Riza Herdavid yang sedang mendatangi rumah salah satu warga.
Kedatangan Bupati Bangka Selatan ternyata untuk memberikan bantuan kepada salah satu warga Desa Pasir Putih Kecamatan Tukak Sadai.
Nenek Roliu salah satu warga Desa Pasir Putih Kecamatan Tukak Sadai yang mendapat kunjungan dari Bupati Bangka Selatan dan menerima bantuan berupa tongkat untuk memudahkannya dalam beraktivitas di dalam rumah.
Terlihat dari video unggahan akun yang memiliki 4.514 followers dengan 481 postingan tersebut, Bupati Bangka Selatan didampingi Kepala Desa Pasir Putih Iin Sandra, dan Wakil Ketua Bidang Administrasi Sumberdaya Manusia dan Umum Baznas Kab. Basel Akhmad Sazili sedang mendatangi sebuah rumah dan terlihat wanita lanjut usia sedang duduk di teras rumahnya ditemani seorang wanita yang sedang memangku anak kecil.
Dalam video tersebut, Bupati Bangka Selatan menanyakan butuh bantuan kursi roda atau tongkat, Nenek itu pun menjawab dirinya cukup menerima bantuan tongkat saja.
Sembari tersenyum Nenek Roliu mengatakan bila dirinya mendapatkan kursi roda maka dirinya khawatir akan berada diluar rumah dan terjatuh sambil mengarahkan tangannya ke luar rumah seraya menunjuk dirinya takut jatuh kearah luar rumah.
Sontak hal itu membuat pria berkacamata mengenakan baju merah ini tertawa dan berkata bahwa Nenek Roliu hobi ngelawak dan dirinya menanyakan berapa umur Nenek Roliu sekarang, Nenek Roliu pun menjawab bahwa dirinya sekarang berumur 65 tahun.
Dalam unggahan postingan akun tersebut menuliskan “Mengunjungi dan memberikan bantuan untuk Nenek Roliu yang menderita sakit Menopause
Akun @rizaherdavid juga mendoakan agar Nenek Roliu selalu diberikan kesehatan “Sehat terus ok untuk Nenek Roliu” dan berharap dengan bantuan tongkat tersebut dapat membantu Nenek Roliu dalam melakukan aktivitas sehari-hari.
“Semoga bantuan kecil kami ini bisa memberikan kemudahan dan membantu Nenek dalam beraktivitas… Amin ya Robbal Alamin” tulis akun @rizaherdavid dalam postingannya.
Sementara itu, Kepala Desa Pasir Putih, Iin Sandra juga ikut membenarkan bantuan tongkat yang diberikan oleh Bupati Bangka Selatan kepada salah satu warga Desa nya yaitu Nenek Roliu.
Bantuan tersebut dilakukan Bupati Bangka Selatan saat dirinya sedang menjalankan program AIK BAKUNG di desa Pasir Putih Kecamatan Tukak Sadai.(novstdi)