TOBOALI, Babelsatu.com – – Bentuk Kepedulian Bupati Bangka Selatan H. Riza Herdavid, S.T., M.Tr.IP terhadap masyarakatnya dan juga desa, Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan luncurkan Program AIK BAKUNG (Ajak Bupati Kita Sambang Kampung), Rabu (10/8/2022).
Program AIK BAKUNG ini merupakan program yang di inisiasi oleh Bupati Riza Herdavid agar Pemerintah Daerah Kabupaten Bangka Selatan lebih dekat dengan masyarakatnya, dapat mendengarkan aspirasi, keluh, kesah dan dapat melayani masyarakat dengan cara turun secara langsung ke kampung.
Selain mendengarkan aspirasi dan keluh kesah masyarakatnya, akan ada banyak hal lain yang akan dilakukan Bupati Riza Herdavid bersama Perangkat Daerah Kabupaten Bangka Selatan pada Program AIK BAKUNG ini seperti penyerahan bantuan sosial, penyerahan sertifikat dan Bazar Layanan OPD seperti Pemeriksaan dan Pengobatan Gratis, Pelayanan KIR Gratis, Pelayanan Dokumen Kependudulan dan lain sebagainya.
Program atau kegiatan AIK BAKUNG ini rencananya akan rutin diselenggarakan setiap bulannya ke desa-desa yang ada di Kabupaten Bangka Selatan.
Adapun pelaksanaan perdana program AIK BAKUNG ini dimulai dari Desa Tepus, Bupati Riza Herdavid bersama Perangkat Daerah di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan akan menyambangi kampung dan membaur bersama masyarakat selama 2 (dua) hari di desa tersebut mulai dari tanggal 11 Agustus s.d 12 Agustus 2022.
(rill/ns)