PANGKALPINANG, Babelsatu.com – Pirmanzah (24) warga Kota Pangkalpinang tak menyangka dirinya harus melakukan operasi usus buntu pada pertengahan bulan Februari lalu. Hal ini lantaran kondisi penyakit yang diidapnya harus ditangani dengan cepat.
Pria yang kesehariannya bekerja serabutan ini semula enggan melakukan operasi lantaran tak memiliki uang untuk biaya operasi.
Saat itu Dokter sudah menyarankan untuk dilakukan tindakan operasi, namun Pirman berpikir ulang karena belum memiliki uang yang cukup untuk biaya operasi. “Dokter sempat mengatakan kalau urusan biaya nanti saja, yang terpenting kesehatan bapak dulu yang diutamakan,” cerita Pirman saat menerima bantuan dari PT Timah Tbk di kontrakan kakaknya yang berada di Jalan Adhiyaksa, Kelurahan Kacang Pedang, Kecamatan Gerunggang, Kota Pangkalpinang, Jumat (18/3/2022).
Pirman bersyukur mendapatkan bantuan dari PT Timah Tbk, pasalnya pasca operasi ia masih harus menjalani pemeriksaan dan perawatan rutin.
“Alhamdullilah, terimakasih banyak kepada PT Timah yang telah memberikan bantuan biaya berobat. bantuan ini akan kami pergunakan untuk melunasi biaya operasi serta untuk biaya rawat jalan,” ucap Firman.
Ia berharap bisa segera pulih agar dapat kembali bekerja membantu perekonomian keluarga dan menafkahi istri dan anaknya. (timah/naf)