Jadi Irup HUT ke-76 RI, Molen Ajak Isi Kemerdekaan Bangun Pangkalpinang

Pangkalpinang, Babelsatu.com— Pemerintah Kota Pangkalpinang menggelar upacara bendera memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan ke-76 Republik Indonesia di halaman Kantor Wali Kota Pangkalpinang, Selasa (17/8/2021).

Pada upacara ini, Walikota Pangkalpinang Maulan Aklil alias Molen bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup).

Bacaan Lainnya

Dalam sambutannya politikus PDI Perjuangan itu mengajak seluruh komponen bersinergi mengisi kemerdekaan Republik Indonesia dengan cara membangun kota Beribu Senyuman.

“Jangan kalah dengan Covid-19, bersemangat, kita isi kemerdekaan Republik Indonesia ini dengan membangun kota kita tercinta dan memberikan layanan terbaik untuk masyarakat,” kata Molen ditemui seusai menjadi Irup HUT ke-76 Kemerdekaan RI

Pria yang pernah menjabat Pj Bupati Oku ini menyampaikan walaupun pelaksanaan Upacara HUT Kemerdekaan ke-76 RI masih dalam kondisi Covid-19 dan dilaksanakan dengan sederhana, tetapi tidak mengurangi rasa patriotisme kepada NKRI.

“Tetap bersyukur dengan rasa patriotisme dan nasionalisme mencintai NKRI serta melaksanakan semua tugas-tugas sesuai tupoksi kita,” ungkapnya. (rel/infopgk/na)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *