Tiga Komisi DPRD Pangkalpinang Kompak Dukung Penyertaan Modal Pemkot ke BSB

Palembang, Babelsatu.com– Pemerintah Kota Pangkalpinang dalam waktu dekat berencana melakukan penyertaan modal ke Bank Sumsel Babel (BSB).

Rencana tersebut didukung sepenuhnya oleh tiga komisi di DPRD Kota Pangkalpinang.

Bacaan Lainnya

Ketua Komisi I, Jupriyadi menyampaikan mendukung program Pemerintah Kota Pangkalpinang menambah penyertaan modal ke Bank Sumsel Babel dalam rangka mendukungn kemudahan kredit UMKM di Kota Beribu Senyuman itu.

Senada disampaikan Ketua komisi II, Ahmad Amir.

Menurut Ahmad Amir, penyertaan modal ke BSB selain memudahkan kredit usaha bagi pelaku UMKM, BSB juga diharapkan dapat merealisasikan program CSR-nya di Kota Pangkalpinang.

Sementara Ketua Komisi III, Bangun Jaya yang juga turut hadir dalam kegiatan itu juga menyampaikan dukungannya dalam rencana penyertaan modal ke Bank Sumsel Babel.

“Semua hal yang baik bagi masyarakat Kota Pangkalpinang tentu akan kita dukung,” tutupnya.

Sekedar diketahui, berdasarkan laporan Bank Sumsel, dividen tahun buku 2020 sebesar Rp 5.337.807.846,73.

Adapun kenaikan dividen tahun buku 2020 dibanding dividen tahun buku 2019 yakni senilai Rp 59.381.303,77, dan bank Sumsel Babel dinilai sehat dan layak dilakukan penyertaan modal pemerintah daerah. [ril/red]

Editor: Stefan

Pos terkait