Pangkalpinang, Babelsatu.com– Di tengah masa kenormalan baru akibat pandemi Covid-19 tren bersepeda tampaknya menjadi alternatif yang dilakukan masyarakat untuk tetap bisa menjaga jarak saat melakukan kegiatan olahraga di luar rumah.
Tren yang kini tengah mewabah ini cukup menarik perhatian pemerintah kota Pangkalpinang.
Walikota Pangkalpinang Maulan Aklil alias Molen mengajak semua pihak memajukan pesepedaan di kota Beribu Senyuman itu.
“Kami selaku Pemkot Pangkalpinang mengapresiasi dan mengajak bersama-sama memajukan pesepedaan di Kota Pangkalpinang, dengan lambang Pangkalpinang Gowes BiKe (PGK),” kata Molen usai pertemuan dengan ISSI Kota Pangkalpinang, Jumat 23 Oktober 2020.
Molen mengatakan, dalam pertemuan tersebut, pihaknya menerima berbagai saran dari ISSI di Kota Pangkalpinang terkait Car Free Day dan trek khusus sepeda.
“Semuanya sudah kita pikirkan, akan tetapi mereka harus sabar kemudian pengerjaan ini bertahap, sesuai skala prioritas,” katanya.
Walikota Molen menuturkan, ISSI Kota Pangkalpinang sudah memahami konsep kesehatan, apalagi bersepeda saat ini sudah menasional dan mendunia.
Oleh sebab itu, dirinya menciptakan sepeda PGK jadi merek produk milik Kota Pangkalpinang.
“Bersepeda ini menyehatkan tubuh, olahraga yang murah dan meriah. Saya rasa ini patut kita dukung,” ucap Molen. [naf]
Editor: Stefan